Memantau Website Statistic Pada Directadmin

Pengantar 

Kalian sudah tau belum kalau kita bisa memantau statistik website kita. Jadi kamu bisa tau berapa banyak visitor website perbulan, statistik penggunaan resource, dan lain sebagainya. Ternyata cukup berguna loh mengetahui jumlah visitor perbulan. Jadi kamu bisa mengantisipasi dan memodifikasi konten atau strategi marketing yang ada di website untuk menarik lebih banyak pengunjung. Yukk kita simak bagaimana caranya!!!

Persyaratan

  1. Memiliki hosting aktif dengan panel Directadmin
  2. Memiliki akses menuju ke panel Directadmin

Langkah 1, Masuk ke Panel Directadmin

Paling awal dan yang paling utama sebelum memantau website statistic adalah kamu perlu masuk menuju ke panel directadmin terlebih dahulu

Setelah itu lanjutkan dengan masuk ke menu Site Summary / Statistics / Logs

Langkah 2, Melihat Website Statistic

Untuk mengetahui statistik website, pertama kamu perlu klik dulu domain apa yang ingin kamu lihat statistiknya

Setelah di klik kamu akan melihat beberapa grafik yang menunjukkan banyak point seperti banyak visitor, pages, file, dan lain-lain di tiap bulan

Selain itu kamu juga bisa memantau penggunaan website dan hosting kamu melalui menu lainnya seperti pada menu Usage Statistics

Penutup

Jadi begitu, Sob. Mudah sekali kan cara pantau website statistic kamu. Kamu jadi mendapat banyak data yang bisa dikembangkan untuk pengembangan website kamu menjadi lebih baik lagi. Apabila ada yang ditanyakan atau mengalami kendala, silahkan menghubungi tim support melalui chat atau open ticket di member area. Sampai jumpa di panduan selanjutnya ^^

Leave a Comment